Pdt. Samuel Sudihardjo saat memberikan paket sembako gratis kepada warga di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Kasih Setia Cilacap. (Gambar: istimewa)
SUARA INDONESIA, CILACAP – Antrian panjang terlihat di area Gereja Bethel Indonesia (GBI) Kasih Setia yang berlokasi di Jalan Tanjung, Cilacap pada Senin (25/02/2023).
Diketahui, puluhan warga tengah mengantri dengan membawa kupon masing-masing untuk mendapatkan paket sembako yang diberikan secara gratis oleh pihak pengelola Gereja setempat.
Pdt Gereja Bethel Indonesia (GBI) Kasih Setia, Samuel Sudihardjo mengatakan, pihaknya membagikan paket sembako kepada puluhan warga sekitar yang membutuhkan pada perayaan natal dalam rangka berbagi kasih kepada sesama.
“Kami mengerti kondisi ekonomi masyarakat saat ini cukup berat, ditambah lagi harga kebutuhan pokok mahal sehingga kami berbagi sedikit apa yang bisa kami bagikan untuk lingkungan dan masyarakat,” ujarnya saat ditemui disela-sela acara bakti sosial.
Disamping itu, lanjut dia sebagai wujud tali persaudaraan dan dari sisi kemanusiaan dengan tujuan meringankan beban masyarakat di masa sulit saat ini. “Ada 75 paket sembako yang kami berikan berisi beras, minyak goreng, gula, kopi, mie instan. Ini khusus untuk masyarakat pra sejahtera,” ungkap Pdt. Samuel.
“Kebetulan kami dapat tema dari pusat yaitu” Kemuliaan dari Allah dan Damai Sejahtera Bagi Bumi “, jadi kami terpanggil untuk berbagi kebahagiaan damai sejahtera itu kepada lingkungan,” imbuhnya.
Lebih lanjut Pdt. Samuel menyampaikan, bahwa kegiatan bakti sosial tersebut rutin dilakukan setiap tahunnya. “Setiap tahun kami selalu mengadakan kegiatan ini karena kami tau warga sangat membutuhkan sekali, dan kami utamakan yang ada di lingkungan sekitar Gereja,” jelasnya.
“Karena keterbatasan jadi kami membagikan namun sesuai kemampuan. Intinya kami menyatakan kasih kepada sesama dengan berbagi seperti ini, dan ini sebagai bentuk empati kami. Semoga bermanfaat,” tandasnya.
Adapun kegiatan lainnya dalam menyambut natal tahun ini disamping bakti sosial yakni perayaan natal pada 20 Desember 2023 kemarin dengan mengundang keluarga besar Gereja Bethel Indonesia (GBI) Kasih Setia sebanyak 500 orang jemaat.
“Terimakasih untuk pemerintah daerah dan TNI-Polri atas perhatiannya sehingga acara berlangsung aman dan lancar,” kata Pdt. Samuel.
Sementara itu, salah satu warga bernama Endah warga Kelurahan Sidakaya, Kecamatan Cilacap Selatan mengaku senang mendapat paket sembako gratis.
“Seneng alhamdulillah bisa untuk kebutuhan. Semoga natal tahun depan dapat lagi,” ucap Endah. (*)
»Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Satria Galih Saputra |
Editor | : Mahrus Sholih |