Mengenalkan Sosok Hadiman, yang Sekarang Menjabat sebagai Kasubdit JAM Pidum Kejagung

by -832 Views

Jaksa Agung Muda Pidana Umum, Asep Nana Mulyana, secara resmi melantik, mengambil sumpah dan serah terima jabatan sejumlah pejabat eselon III di lingkungan kerja JAM Pidum Kejaksaan Agung, Jakarta, Rabu (11/9/2024).

Ada empat pejabat eselon III yang dilantik dan sertijab hari itu. Keempatnya, yakni, Sunarwan menjabat sebagai koordinator dan Neva Sari Susanti, menjabat sebagai Koordinator.

Selanjutnya adalah Agustian Sunaryo menjabat sebagai Kepala Sub Direktorat Prapenuntutan Tindak Pidana Terhadap Orang dan Harta Benda JAM Pidum, serta Hadiman, menjabat sebagai Kepala Sub Direktorat Prapenuntutan pada Direktorat Tindak Pidana Terorisme dan Lintas Negara JAM Pidum.

Hadiman, salah seorang pejabat yang dilantik hari itu, merupakan sosok jaksa teladan dan berintegritas dalam pemberantasan korupsi.

Hadiman sebelumnya menjabat sebagai Asisten Pidana Khusus pada Kejaksaan Tinggi Sumatera Barat di Padang.

Hadiman adalah salah satu nominator peraih Adhyaksa Award 2024, kategori Jaksa Teladan Dalam Integritas, bersama dengan dua nominator lainnya, Agung Yuliarta Endrawan, Asisten Komisioner KASN dan Bambang Setiawan, Koordinator pada Kejati Yogyakarta.

Dari ribuan jaksa yang masuk nominator, dia terpilih meraih Adhyaksa Award 2024, Jaksa Teladan Dalam Integritas.

Mengemban predikat Jaksa Teladan dan Berintegritas, Hadiman mengaku status ini menuntut dirinya sebagai insan Adhyaksa mampu menjaga kredibilitas, profesionalitas dan berintegritas.

“Sungguh berat memang menyandang predikat ini. Tapi saya harus berkomitmen menjaganya. Mohon dukungannya,” ujar Hadiman kepada wartawan beberapa waktu lalu.

Diketahui, di Sumatera Barat, Hadiman dikenal sosok pendekar hukum pemberantasan korupsi.

Sosok Hadiman, bagi sebagian warga Padang, bahkan di Provinsi Sumatera Barat, sudah dikenal sebagai aparatur penegak hukum tanpa tedeng aling-aling menyikat pihak-pihak yang melakukan korupsi, khususnya aparatur pemerintahan setempat.

Berbekal seragam cokelatnya dan diberi amanah sebagai Asisten Pidana Khusus Kejaksaan Tinggi Sumatera Barat, alumni Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara ini mampu menghadirkan peranan kejaksaan dalam menegakkan supremasi hukum, khususnya pemberantasan korupsi.

Sebelum menjabat sebagai Asisten Pidana Khusus pada Kejaksaan Tinggi Sumatera Barat, Hadiman Gusti Beruh, pernah menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Kuantan Singingi, Riau dan Kepala Kejaksaan Negeri Kota Mojokerto, Jawa Timur.

“Saya selalu berusaha mengabdi sebagai insan Adhyaksa yang profesional dan berintegritas. Amanah institusi dan pimpinan berusaha saya jaga dan rawat, khususnya dalam penempatan jabatan. Di mana pun ditempatkan, saya harus menjalaninya dengan sungguh-sungguh,” ucap peraih Doktor Ilmu Hukum Universitas Jayabaya, Jakarta itu.(*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta: Yudha Pratama
Editor: Mahrus Sholih